Ket foto: Kepala puskesmas (kiri) dan staf . Kapolsek, Camat dan Danramil saat berada di Mapolres
SUBANG.(MSS),-Memang tak mudah untuk bisa menarik warga yang ketakutan saat akan disuntik vaksin, nada miring juga ada seperti buat apa divaksin kalau kena virus juga. Berbagai cara untuk menarik simpati agar bisa disuntik vaksin, di sinilah peran Babinkamtibmas dan Babinsa yang tak tiada hentinya.
Peran Muspika seperti di Kecamatan Cisalak yang berhasil meraih suara terbanyak dalam hal vaksin, yaitu Dr. Shinta Widiastuti sebagai Kepala Puskesmas Cisalak, Camat Cisalak yaitu Reza, Kapolsek Cisalak, Iptu Ikin Sodikin dan Danramil Kapten Alexgro yang mendapat penghargaan dalam HUT Bhayangkara di Mapolres, Kamis (1/7).
“Penyuntikan vaksin dilakukan di tiap-tiap desa, dan alhamdulillah sebanyak 2.062 vaksin sudah diberikan kepada warga mulai dari tgl 18 – 29 Juni” ungkao Ikin saat diemui di Mapolsek Cisalak sore harinya. (eddy muteh).