Kapolres Dukung Program Asta Cita Presiden

Pemerintahan

SUBANG. (MSS),- Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu memberikan bantuan kepada personil yang memiliki usaha ketahanan pangan untuk mendukung program Asta Cita presiden.
Bantuan ini bertujuan untuk mewujudkan swasembada pangan kepada Aiptu Maman Dasman yang mengelola usaha perikanan di Desa Gembor Kec. Pagaden, Rabu (6/11) sekira pukul 14.00.
Dalam kesempatan itu Aiptu Maman menjelaskan untuk usaha perikanan tidak hanya bertujuan untuk memenuhi pangan keluarga, tetapi juga berkontribusi kepada ketahanan pangan masyarakat sekitar
Usaha ini dimulai sejak beberapa tahun silam dan kini sudah berkembang dan diharapkan dapat membantu swasembada pangan di tingkat lokal.
“Program Asta Gita presiden menuntut kita untuk lebih aktif dalam mewujudkan kemandirian pangan, salah satunya usaha ketahanan pangan yang ada di masyarakat” ujar Kapolres.
Ditambahkannya pula ketahanan pangan dapat dilakukan melalui berbagai program seperti “program pekarangan bergizi, program pemanpaatan lahan produktif dan program pengawasan distribusi pangan”. (humas: eddy muteh)