Subang Peringkat ke-4 Penyakit Kusta Tingkat Nasional

Nasional

ket foto: Dr Maxy di hadapan awak media

 

SUBANG.(MSS),-Ada tiga macam penyakit yang mendapat predikat buruk dari masyarakat yaitu penyakit Hiv, Tbc dan Kusta, dan yang cukup mengagetkan ternyata Subang menduduki ranking ke-4 tentang penyakit Kusta tingkat nasional.

Kusta ternyata penyakit yang paling tua dan mayoritas masih takut dengan penyakit ini, karena masih ada anggapan penyakit kutukan atau juga keturunan dan masyarakat masih takut bila bersentuhan dengan orang yang mempunyai penyakit kusta dan beranggapan harus diasingkan.

“Penyakit kusta ini bisa disembuhkan dan tak perlu diasingkan, jangan sampai sudah parah baru berobat, kenalilah sejak dini penyakit ini padahal untuk berobat ini malah obatnya “gratis”,” kata Dr Maxy di hadapan awak media, Jum’at (5/8).

Menurutnya, penyakit kusta bukan disebabkan oleh kutukan atau dosa, kusta diakibatkan oleh kuman sama dengan TBC, penyakit ini disebabkan oleh perokok, minum alkohol dan sanitasi yang kurang baik, karena kusta senang di tempat yang lembab.

Kenalilah sejak dini penyakit ini dengan gejala kelainan pada kulit seperti bercak putih seperti panu atau bercak kemerahan yang mati rasa seperti tidak tumbuh bulu, tidak mengeluarkan keringat, tidak gatal dan tidak merasakan sakit sehingga penderita tidak merasakan terganggu.

“Gejala mati rasa ditandai dengan adanya kecacatan pada mata yang tidak bisa menutup, mati rasa pada telapak tangan, jari tangan memendek dan putus-putus begitu juga pada telapak kaki,”jelasnya. (eddy muteh)

 

 

 

Tinggalkan Balasan