Pantai Kuta Bali Dikotori Sampah Kiriman

Nasional

Ket Foto: Sampah kiriman berserakan di Pantai Kuta Bali 

 

DENPASAR.(MSS),-Mengawal tahun 2017, Bali masih dipenuhi wisatawan baik domestik maupun wisatawan mancanegara, namun sejumlah wisatawan mengeluhkan pantai Kuta Bali. Pasalnya, di lokasi tersebut dipenuhi dengan sampah kiriman yang berserakan dipinggir pantai. 

Seperti yang terlihat di sepanjang jalan raya Pantai Kuta. Kendati dipenuhi sampah berserakan sepanjang garis pantai, Kuta masih menjadi lokasi favorit para wisatawan.

Wartawan “MSS” yang berada di lokasi menyebutkan, meskipun banyaknya sampah tetapi tidak mengurangi rasa riang para wisatawa. Seperti yang diungkapkan  

Siti Khodijah, wisatawan asal Subang Jawa Barat, dirinya mengaku senang bisa menghabiskan liburan tahun baru di Pantai Kuta. Meski banyak sampah, dirinya tetap merasa senang karena belum lengkap rasanya liburan ke Bali bila belum mengunjungi Pantai Kuta.

Hal sama diungkapkan para pedagang, penjual jasa sewa surfing dan penjual jasa pijat pun mengeluhkan sampah Pantai Kuta. Namun, ia tak bisa berbuat banyak. “Masalah sampah di Pantai Kuta tidak akan ada habisnya. Kita selalu menjaga kebersihan di pantainya, tapi sampah ini kan sampah kiriman yang berlabuh disini, yang terbawa oleh angin, pada saatnya sampah-sampah itu nanti akan terbawa arus dan pantai akan kembali bersih,” kata Komang,  petugas kamar mandi bilas di Pantai Kuta.

Menurutnya, dirinya sebagai petugas kebersihan setiap hari selalu membersihkan sampah itu. Tapi, sampah tersebut setiap detik selalu datang terbawa oleh arus air.”Saat musim liburan seperti saat ini, Sampah tak membuat wisatawan kapok datang kesini kok. Bahkan, setiap musim liburan seperti saat ini, pengunjung akan selalu datang mengunjungi Pantai Kuta ini.”jelasnya.(Marsal) 

 

 

 

Tinggalkan Balasan