ket foto: tahanan yang kabur
SUBANG.(MSS),-Kasus pencurian belum tertangkap sampai hari ini, Kamis (19/7) tahanan di Polsek Cisalak tersangka Adih Saputra (22) warga Kampung Sangkali RT 03/02 Desa Cigadok Subang yang berpropesi sebagai buruh belum tertangkap, anggota Reskrim dari Polres masih melakukan pengejaran terhadap pelaku karena kasus pencurian dan pemberatan,
Akibat dari kejadian ini Kapolsek Cisalak yang semula dijabat oleh AKP Usep Deni langsung digantikan oleh AKP Jusdi Jachlan dan serah terima jabatan dilaksanakan pada Senin sore (16./7).
Kejadiannya bermula pada Minggu (15/7) 10 personil dari Polsek Cisalak sedang melaksanakan kegiatan pam trail adventure dan ditambah 5 personil dari Koramil mulai pukul 08.00, pada tempat yang telah ditentukan. Sekira pukul 12.45 Kapolsek Cisalak AKP Usep Deni mendapat telpun dari KSPK Aiptu Naibaho bahwa tahanan kabur, saat itu tahanan minta untuk mandi dan ditinggal, kesempatan ini dimanpaatkan oleh tahanan untuk melarikan diri lewat belakang kantor Polsek.
Salah seorang saksi (petani) sempat melihat seorang pemuda berlari ke daerah pesawahan, selang 30 menit Kapolsek dan anggota yang lain dibantu masyarakat mengejar tahanan yang kabur.
Kapolsek Cisalak AKP Jusdi Jachlan saat ditemui , Kamis (19/7) untuk langkah selanjutnya pihaknya terus melakukan pembinaan agar kasus ini janan sampai terulang kembali. (eddy muteh)