Ket foto: barang bukti hasil curian
SUBANG.(MSS),-Namanya juga maling yang penting sasarannya didapat walaupun pemiliknya sedang menjalankan shalat di mesjid seperti yang terjadi di Mesjid Al-Falah Jl. A. Yani Gg. Burangrang Kel. Pasirkareumbi Subang yang terjadi pada Senin (5/8) sekira pukul 15.30.
Mulanya Dani warga Kel. Kertajaya Kec. Padalarang Bandung Barat sedang menjalankan shalat ashar di mesjid dengan membawa motor Honda Vario warna putih bernomor D 4187 UCP, pemiliknya tentu kaget usai menjalankan ibadah ternyata motornya sudah raib, pengurus mesjid ternyata sudah memasang kamera ccvt di teras Mesjid dan segera melaporkannya ke Mapolres.
Dari rekaman itu pengendara Supra X tanpa plat motor berboncengan, pengendara mengenakan baju warna hitam dan yang penumpangnya mengenakan kaos merah, si pemetik yang mengenakan kaos merah berpura-pura masuk ke teras mesjid yang diduga untuk mengawasi situasi dan sudah yakin pemiliknya sedang shalat langsung membawa kabur bersama rekannya yang sudah menunggunya.
Polisi tak tinggal diam langsung mencari identitas pelaku dan seorang pelaku pengendara motor itu berhasil diciduk di rumah istri mudanya di Kampung Sukamaju Desa Dawuan Kaler Kec. Dawuan, pelakunya tersangka Rido Ridwansyah (25) warga Perum Abdi Praja Subang sedangkan pemetiknya yaitu tersangka Doleng warga Kampung Borondong Desa Sagalaherang Kaler Kec. Sagalaherang masih dalam pengejaran.
Selain itu di Polsek Pagaden berhasil mengamankan seorang pelaku pencurian sepeda motor CBR, pelakunya tiada lain masih tetangga korbannya cuma berlainan RT, pelakunya yaitu tersangka Sanita warga Desa Sidamulya Kec. Cipunagara motor yang hilang CBR bernomor polisi T 2108 YZ warna merah yang disimpan di dalam rumah pada Kamis (15/8).
Menurut pengakuan korban Karnawi kepada petugas penyidik menuturkan, saat itu penghuni rumah sedang bepergian dan kembali pada malam harinya sekira pukul 19.00, motor sudah raib dan pelaku masuk melalui pintu samping.
Kejadian baru dilaporkan kepada polisi Senin (19/8) dan pelaku berhasil diamankan pada Sabtu (24/8) beserta barang buktinya yang belum sempat terjual.
Kapolres Subang AKBP Muhammad Joni didampingi Kasat Serse AKP M. Ilyas R.memperlihatkan barang bukti di hadapan awak media cetak dan elektronik pada Kamis, (29/8). (eddy muteh)