Dikira Lawannya Geng Motornya, Aniaya Kepala Korban

Kriminal

ket foto: pelaku saat berada di Polsek Binong

 

SUBANG.(MSS),-Walaupun geng motor sudah dibubarkan ternyata di lapangan masih ada dan berujung pada penganiayaan yang dianggapnya sebagai musuh bebuyutan. Sepeti yang terjadi di Binong pada Jum’at (4/11) lalu sekitar pukul 20.30. Seorang remaja menjadi korbannya dengan menderita luka robek di bagian kepalanya.

Peristiwanya berawal ketika korban Misnanto (18) dibonceng oleh Jajang (16) saat pulang bermain keduanya warga Kampung Krajan Desa Kediri Binong, tiba-tiba saja di depan SMP Tambakdahan sepeda motornya dihentikan oleh seorang pemuda, tanpa basa-basi pelaku itu langsung menampar wajah Jajang.

Usai itu pelaku tadi menanyakan kepada Misnanto “Kamu anak XTC bukan” yang dijawab oleh Misnanto bukan, saya asal Cilamaya dan sekarang ada di Kediri, jawab Misnanto.”Kamu kan yang melempari saya saat berada di Wates pakai botol” tanyanya lagi, namun dijawab oleh korban kalau anak Kediri pasti dirinya mengenalnya.

Namun tanpa diduga saat akan pergi tersangka pelaku malah memukul kepala bagian belakang Misnanto dengan benda tajam hingga mengalami luka robek, usai itu tersangka pelaku menyuruhnya pergi. 

Korban Misnanto dibawa ke puskesmas setempat untuk diobati karena bagian kepalanya mengalami luka robek dan harus dijahit dengan empat jahitan, atas kejadian ini melaporkannya ke Polsek Binong.

Jajang mengenali pelaku yang telah menganiayanya yaitu Agus Handi Wijaya alias Arab (22) masih satu kampung, tentu saja Agus menjadi buronan polisi Binong, selama satu bulan menjadi buron Agus selalu berpindah tempat dan menginap di rumah temannya.

Agus ditangkap oleh anggota reskrim saat berada di tempat asal mulanya menganiaya saat sedang melintas, kepada petugas tersangka Agus mengaku saat minggu lalu sedang nongkrong di Wates ada sepeda motor mirip dipakai korbannya yang melemparinya pakai botol. Padahal antara dirinya dengan Misnanto tidak ada masalah apapun kenal juga tidak.

Kapolres Subang AKBP Yudhi S. Wahid melalui Kapolsek Binong AKP Jushijachlan saat dikonfirmasi, Kamis (22/12) usai sertijab Kapolsek Tanjungsiang membenarkan telah mengamankan tersangka pelaku penganiayaan. (eddy muteh).

 

 

Tinggalkan Balasan