Waspada Tingginya Intesitas Curah Hujan Memasuki Tahun Baru Imlek

Jabar

 

KARAWANG.(MSS),-Memasuki musim penghujan jelang tahun baru Imlek warga di Dekat Aliran Sungai (DAS) sungai Cikaranggelam Cikampek diminta waspada dan siaga. Pasalnya,intesitas curah hujan kini semakin tinggi setiap harinya. Dikuatirkan tingginya curah hujan berpotensi meluap air dibeberapa sungai dan kali di wilayah Cikampek.

Menurut Sekretaris Camat (Sekcam) Kecamatan Cikampek,Purwadi,S.Ip memasuki musim penghujan jelang tahun baru imlek. Biasanya intesitas curah hujan setiap hari tinggi. Untuk itu, Ia meminta warga yang berada di dekat sungai Cikaranggelam Cikampek waspada terjadinya peningkatan debit air setiap curah hujan tinggi.

“Diperkirakan yang rawan meluapnya air dari sungai Cikaranggelam itu diwilayah pemukiman BMI 1 dan 2 di Desa Dawuan Tengah dan Dawuan Barat Cikampek. Meskipun sudah dilakukan normalisasi disepanjang salauran itu. Jika intensitas curah hujannya tinggi kuatir terjadi kembali luapan air,”ujar  Purwadi ,Kamis (26/1) diruang kerjanya

Dikatakannya,bukan hanya warga yang dekat sungai Cikaranggelam saja yang perlu waspada melainkan setiap warga yang berada disetiap desa yang dilintasi kali atau sungai kecil untuk meningkatkan kewaspadaan.“Setiap wilayah desa di Kecamatan Cikampek yang dilalui sungai kecil atau kali perlu waspada. Intinya jangan buang sampah sembarangan agar tidak terjadi lagi sumbatan aliran air disetiap sungai dan kali,”paparnya

Potensi tambahnya, terjadi luapan air pada saat turun hujan berada di pemukiman perumahan warga, sambung Purwadi. Apalagi di Kecamatan Cikampek itu banyak perumahan yang tersebar disetiap desanya. Dirinya meminta kepada setiap pengembang perumahan untuk memperhatikan infrastruktur saluran air. “Meskipun perumahan tersebut tidak dilintasi sungai atau kali.Terutama untuk wilayah Desa Cikampek Barat, sekitar 9 titik perumahan yang telah berdiri di wilayah tersebut,”katanya

Peranan pemdes untuk menjaga kebersihan lingkungan sangat diharapkan sekali kata Purwadi. Sebab pemdes berkewajiban untuk mengingatkan warganya. Agar tidak membuang sampah sembarangan yang akibatnya banyak saluran drainase tersumbat. Sehingga pada saat turun hujan dengan deras maka terjadi luapan air ke pemukiman warga.

“Saya berharap kepada pemdes Cikampek Barat agar bergotong royong warganya ikut peduli kepada lingkungan .Supaya saluran drainase disetiap pemukiman perumahan lancar. Dengan demikian tidak terjadi penyumbatan disetiap saluran air yang berada dilingkungan perumahan,”katanya. (yos) 

 

 

 

Tinggalkan Balasan