Ket Foto: Kendaraan Truk yang mengalami kerusakan
SUBANG.(MSS),-Kecelakaan lalu-lintas kembali terjadi di jalur pantura subang antara Truk Bel-Up menyeruduk Truk Gandengan di Dusun Warung Nangka Desa Ciasem Baru Kecamatan Ciasem. Rabu (25/10) pagi sekitar pukul 06.00. Meskipun tak ada korban jiwa namun jalur pantura sempat macet sepanjang sekitar 5 km.
Keterangan yang diperoleh “MSS” menyebutkan, peristiwa kecelakaan itu berawal ketika Truk Bel-up Nopol Z 9090 KH yang dikemudikan Aan warga Karang Nunggal Kabupaten Tasik datang dari arah Jakarta menuju Cirebon, sedangkan didepannya ada kendaraan Truk gandengan nopol B 9832 UYK yang dkemudikan Rokib warga Kabupaten Kediri Jawa Timur.
Ketika tiba Dusun Warung Nangka Desa Ciasem Baru Kecamatan Ciasem Truk gandengan menghentikan kendaraan karean ada penyebrang jalan, sementara Truk Bel-Up yang sedang membawa keramik dan pengemudi tak bisa mengendalikan setirnya sehingga menyeruduk Truk gandengan.
Hal tersebut mengakibatkan Truk Bel-Up bagian depan mengalami rusak ringan dan tak akan korban jiwa, namun hanya Sopir, Aan mengalami luka memar dibagian kaki dan langsung dibawa ke dokter yang tak jauh dari tempat kejadian.
Dalam kecelakaan tersebut juga mengakibatkan jalur pantura sempat macet beberapa jam dan petugas dari Polsek Ciasem, Bripka Kasen dan Bripka Asep Aher langsung datang ke lokasi, kini kasusnya ditangani leh petugas laka-lantas Polres Subang.(Aki Ayo)